Senin, 30 November 2020

Gak Boleh Cengeng!



Cengeng bahasa lain terlalu mudah bersedih, bersedih dengan meratapi sesuatu yang terkadang hal itu tidak kita inginkan terjadi yang menimpa diri kita 

Banyak yang bersedih karena putus cinta, menangis tak semangat untuk melakukan apapun, dunia terasa runtuh di saat dia pergi meninggalkan kita tanpa ada rasa perduli. 

Suatu hal yang sangat berbahaya jika hal ini terus kita pelihara. Stop untuk memupuk perasaan cengeng dalam diri kita. Berhenti memutar lagu-lagu sedih. Melihat film-film cerita sedih. Sudah terlalu lama kita pelihara sifat jelek cengeng pada diri kita.

Mari kita jadi manusia yang selalu optimis disaat orang yang kita sayangi pergi, jangan menangis tapi beri bukti dia salah meninggalkan kita.

Jangan jadi generasi yang cengeng yang selalu mengeluh dalam menghadapi sesuatu. Terus meratap tidak akan merubah keadaan. Mari melihat peluang dari setiap kesempatan. Mari mengambil hikmah dari setiap kejadian.

Kalau diri kita mau maju, bangsa kita mau lebih baik. Mari kita ciptakan generasi yang optimis bukan generasi yang pesimis. Terus berjuang kita tidak boleh cengeng.


#Day28NovAISEIWritingChallenge


2 komentar: